Jumat, 18 Juli 2014

7 Cara Manis Bikin Keluarga Harmonis


7 Cara Manis Bikin Keluarga Harmonis



          Kebahagiaan seorang suami istri bisa dilihat dari rumah tangganya apakah harmonis atau sebaliknya? Karena keharmonisan itu adalah hal yang urgen sekali untuk kelanggengan rumah tangga, maka berikut ini 7 tips untuk menjaga keharmonisan rumah tangga Anda:
1. Berupaya tetap saling mengenal dan memahami
          Kewajiban setiap pasutri (Pasangan suami istri) untuk memahami keadaan ini dan berusaha mengetahui serta mengenal pihak lain yang menjadi pasangan hidupnya. Karna Perbedaan lingkungan dan kondisi tempat suami atau istri tumbuh sangat berpengaruh dalam pembentukan ragam selera, perilaku, dan sikap yang berlainan pada setiap pihak dari yang lain.
2. Berusaha menyenangkan pasangan
         Jika hati senang pikiran tenang perilaku apapun akan menimbulkan kebahagiaan dari setiap pasangan suami istri, maka bagi Anda para suami ataupun istri untuk selalu menyenangkan hati pasangan Anda agar tercipta suasana yang harmonis.
3. Mengatasi persoalan bersama
        Setiap suami istri akan di timpa sebuah masalah, baik itu msalah kecil atau masalah besar, seringkali dampak dari masalah ini akan membuat keharmonisan rumah tangga berkurang bahkan ada yang berpisah gara-gara sebuah masalah, ini manfaat dari mengatasi masalah ataupun persoalan secara bersama agar keharmonisan tetap terjaga.
4. Sikap toleransi kedua belah pihak
       Tabiatnya, manusia kadang salah dan benar. Suami atau istri kadang lupa dan khilaf sehingga kerap mengulangi kesalahan serta kekeliruannya. Dia mungkin melakukan kesalahan karena ketidaktahuan, dan mengulanginya tanpa disadarinya. Maka disinilah letak bagi para suami istri untuk selalu bersikap toleransi demi terciptanya keharmonisan rumah tangga.
5.  Berterus-terang
       Sikap terus terang, kejujuran, dan keberanian adalah kunci kebahagiaan kehidupan rumah tangga, jadi jangan sekali-kali takut untuk jujur dan terus terang walaupun anda para suamni ataupun istri melakukan perbuatan salah terhadap pasangan anda. Maka keharmonisan akan terjaga di rumah tanngga anda.
6. Kepedulian
       Bagian terindah dalam kehidupan rumah tangga adalah kepedulian yang dilakoni suami atau istri dalam menghadapi kesulitan dengan kesabaran dan perjuangan luar biasa. Ketika istri atau suami merasakan bahwa pasangannya merasa kuat dan percaya diri, maka dia akan merasa jiwanya diliputi kedamaian dan ketenteraman. Sisi ini pada kenyataannya merupakan esensi pernikahan dan integrasi batin di antara kedua belah pihak.
7. Jangan membanding-bandingkan
        Bagi para suami ataupun istri jangan sekali-kali membanding-bandingkan pasangan anda dengan yang lain, karna hal ini sangat membuat pasangan anda tersinggung dan sangat sakit hati, jika hati pasangan anda sudah terluka jangan pernah mengharap keharmonisan muncul dalam rumah tangga anda. (*/sul/dbs)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar